BANGKO – Setidaknya 40 rumah warga rusak akibat dihantam angin puting beliung Jumat (13/3) sekitar pukul 17.00 WIB di Desa Tambang Emas, Kecamatan Pamenang Selatan, Kabupaten Merangin. Tidak ada korban jiwa dalam bencana itu, namun kerugian material diperkirakan mencapai Rp 200 juta. Dari pantauan infojambi.com, saat itu sekitar pukul 16.00 WIB hujan mengguyur Desa Tambang Emas. Dan saat itu tidak tampak tanda-tanda akan adanya angin kencang. Namun tiba-tiba tanpa diduga angin kencang langsung menerjang rumah warga, bahkan tidak ampun lagi rumah warga banyak roboh. Edwar salah satu warga Desa Tambang Emas ketika ditemui mengatakan, saat itu tepat akan dilaksanakan final Volley Ball Kapolres Merangin Cup 2009, “Sudah banyak penonton yang datang dari luar desa untuk menyaksikan pertandingan bola volly, namun saat pertandingan akan dimulai tiba-tiba hujan turun sangat deras dan dibarengi angin kencang yang memporak porandakan semua yang ada ditempat itu. Bahkan tidak jauh dari tempat itu, rumah warga ada yang roboh lantaran terjangan angin ini”kata Edwar yang sempat melihat langsung kejadian ini. Sementara itu Sarjono Kepala Desa Tambang Emas ketika dikonfirmasi perihal kejadian ini mengatakan pihaknya langsung mendata warga yang menjadi korban keganasan angin puting ini, “Setidaknya ada sekitar 40 rumah warga mengalami kerusakan akibat terjangan angin ini, dan ada sekitar 4 bangunan yang mengalami rusak parah, kemudian semuanya sudah dilaporkan kepada pihak Kecamatan Pamenang Selatan. Harapan kami nantinya akan ada bantuan dari pihak Dinas Sosial Kabupaten Merangin untuk membantu meringankan beban warga yang telah menjadi korban bencana alam ini”, ungkap Kades. H. Ahmad Camat Pamenang Selatan, yang mengaku telah melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Merangin. (infojambi.com/DHA)
Sumber:http://infojambi.com |
0 komentar:
Posting Komentar